Menjelang Lawan PSS Sleman. Hodak Minta Pemain Fokus dan Kerja Keras

0 29

Persib
Berita Terbaru :

BANDUNG (IkkeLa32.com) PERSIB akan menjamu PSS Sleman pada laga pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu, 26 April 2025, pukul 19.00 WIB. PERSIB akan sangat mewaspadai kebangkitan PSS Sleman dalam pertandingan ini.

Pelatih PERSIB, Bojan Hodak meyakini, pertandingan melawan PSS Sleman tidak akan berjalan mudah. Hal itu belajar dari pengalaman ketika PERSIB menghadapi tim-tim yang tengah berjuang bangkit untuk menapak naik dari papan bawah.

Saat ini, PSS Sleman berada di posisi juru kunci. Sedangkan PERSIB tengah memimpin klasemen sementara.

Pelatih PERSIB, Bojan Hodak memberikan keterangan pers menjelang pertandingan melawan PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat, 25 April 2025.

“Mereka berbenah di putaran kedua. Saya yakin mereka akan berusaha dan berjuang untuk hidup mereka, dan menghindari degradasi. Saya juga yakin mereka akan tampil all out untuk mendapatkan hasil bagus,” kata Hodak dalam konferensi pers menjelang laga di Stadion GBLA, Jumat 25 April 2025.

Oleh karena itu, pelatih asal Kroasia ini mengingatkan anak asuhnya untuk fokus dan tetap bekerja keras dalam pertandingan nanti. Hodak ingin mendominasi bisa mendominasi sejak menit awal dan menutup laga dengan kemenangan.

“Kami harus fokus ke pertandingan dan pada dasarnya kami dari menit pertama mencoba untuk mendominasi permainan. Untuk mendapatkan hasil yang positif untuk kami,” tutupnya.

Penukaran e-ticket dengan gelang penanda untuk pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024/25 antara PERSIB dan PSS Sleman dilakukan di Sawarga Courtyard Summarecon Mall Bandung (Summaba) dan Detasemen Jasa Angkutan (Den Jas Ang), Kota Bandung, Sabtu, 26 April 2025.

Penukaran e-tiket di Summaba dimulai pukul 10.00 WIB. Sedangkan di Den Jas Ang dimulai sejak pukul 07.00 WIB. Untuk menghindari antrean dalam menukarkan e-tiket, Bobotoh diharapkan datang lebih awal ke lokasi penukaran.

Di Swarga Courtyard Summarecon Mall Bandung yang terletak di Jalan Grand Bulevar No. 1 Cisaranten Kidul, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, hanya melayani penukaran e-tiket tribun VIP Bawah, VIP Barat Selatan dan VIP Barat Utara.

PENUKARAN TIKET :

Sementara lokasi penukaran e-tiket di Den Jas Ang yang berlokasi di Jalan Ibrahim Adjie No. 433, Kota Bandung, akan melayani penukaran tiket tribun Timur, Utara dan Selatan.

Berikut tata cara menukarkan e-tiket dengan penanda gelang sebagai akses bagi penonton untuk memasuki area Stadion Gelora Bandung Lautan Api;

1. Menukarkan e-tiket dengan gelang penanda harus disertai dengan KTP asli (fisik).

2. Penukaran e-tiket tidak dapat diwakili kepada pihak manapun dan dengan cara apapun.

3. Jaga kerahasiaan barcode pada penanda gelang karena memuat data diri pemilik e-tiket.

4. Segera pakai gelang penanda pada pergelangan tangan kiri setelah tiba. Menunda mengenakan gelang merupakan pelanggaran serius dan karenanya, tiket bisa dinyatakan hangus.

5. Waspadai penipuan dalam penjualan e-ticket karena e-ticket pertandingan kandang PERSIB hanya bisa dibeli melalui PERSIB Apps. Hindari membeli tiket dari calo atau pihak-pihak yang tidak dikenal di kanal media sosial.(Bch*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.